Trip Colongan (Ambarawa-Ketep)



Hallo sahabat blogger,

Setelah awal bulan kemarin melakukan trip singkat dalam kota, Alhamdulilah akhirnya pertengahan bulan ini saya mendapatkan voucher  jalan jalan gratis!!

Trip kali ini disponsori oleh temen2 geng BBC Mandiri Solo. Dengan destinasi ke Kampung Rawa, 


Sekitar jam 9 pagi, rombongan berangkat dari kota solo. Destinasi yang kita tuju adalah kampung rawa yang terletak di Kota Ambarawa, Kabupaten Semarang. Jawa Tengah.


Stress meyusuri jalanan yang padat merayap di jalur Solo-Semarang, Akhirnya kita masuk juga di Jalur lingkar Ambarawa, ini artinya kita sudah dekat dengan lokasi yang di tuju. Jalan lingkar ini tampak mulus dan lebar, dengan background gunung Ungaran dan danau Rawa Pening di sisinya.  Keren!

Setelah hampir 2,5 jam berkendara dari kota Solo,  akhirnya sampai juga kita di rumah apung, Ambarawa.. 


harus nyebrang dulu pakai perahu ponton :D

Nah, ini dia acara inti, Makan-makan.. Sikaaaaaaaaaaaaat...!!!


Setelah puas makan, kita keliling Danau Rawa Pening emngunakan perahu yang banyak tersedia di sana...
mbak penjaga loket perahu :p

disambut rombongan bebek rawa

Sangat disanyangkan danau yang begitu cantik dengan segudang kisah yang begitu melegenda antara Joko Kendil dan ular raksasa Nyi baru kelinting kini kondisinya sedang terancam pendangkalan hebat karena meledaknya populasi enceng gondok.   
Setelah puas menjelajahi danau rawa pening, lanjut berkeliling kampung apung dengan menggunakan mobil wisata yang usdah di modifikasi.
atau kita juga bisa pakai mobil VW kece 
kalau masih belum puas, kita juga bisa nostalgia masa kecil. Gelembung sabun!


Menjelang sore, karena kita sudah mati gaya di kampung rawa dan karena acara inti juga sudah selesai, akhirnya kita selaku geng kecrek berinisiatif untuk melakukan trip tambahan.

setelah berdebat kemana lokasi yang dituju, akhirnya kita sepakat untuk ke Ketep Pass di lereng pegunungan Merbabu. Ternyata sepanjang perjalanan kita disambut dengan hujan deras. Sempat ngeri juga karena jalanan menjadi berkabut dan sepi.

 Tapi malah justru di sinilah letak keindahan dan eksotisme khas pegunungan. keren!

Setelah sepanjang perjalanan yang hanya dikelilingi hutan dan perkebunan, akhirnya terlihat juga deretan warung-warung jagung bakar, tandanya kita sudah hampir sampai di lokasi tujuan. 

Welcome to Ketep Pass. Merapi Volcano Centre! Yeay..

Di dalamnya terdapat banyak deorama dan uraian tentang volcano, khas seperti museum pada umumnya.

Sore itu kabut benar benar membuat suasana menjadi romantis.


Numpang pacaran :p

 Akhirnya jagung bakar menjadi menu penutup trip singkat kali ini..

Seharian main di kampung rawa, makan sampai kekenyangan, mutar muter pakai mobil pancal keliling kampung, menyusuri jalanan berkabut sampai ke puncak Ketep Pass. Hari ini bener2 puas!
                                                                          ........

Oke, terimakasih liburannya,, kapan jalan-jalan kece dan keren lagi guys...


0 comments:

Post a Comment

 

About Me

My photo
Professional Medical Representative | Liverpudlian | road bikes rider | BISMANIA | blogger | Banjarnegara-Solo

Everyday is Holyday

Prakosoandhika on FB